Perempuan Pengemudi Fortuner Sempat Senggol Motor, Marah dan Acungkan Pistol Akhirnya Ditangkap -->
Berita Fakta Dan Informasi Terkini Hari Ini

Seputar Berita Dan Informasi Terkini, Aktual Terpercaya Tersaji Secara Lugas. Menyajikan Informasi Aktual Dan Ulasan Menarik Untuk Semua

Cari Berita

Iklan

Perempuan Pengemudi Fortuner Sempat Senggol Motor, Marah dan Acungkan Pistol Akhirnya Ditangkap

Orchid Media
Jumat, 02 April WIB Last Updated 2021-04-02T08:14:36Z
Perempuan Pengemudi Fortuner  Sempat Senggol Motor, Marah dan Acungkan Pistol Akhirnya DitangkapTangkapan layar video pengemudi fortuner acungkan pistol

Jakarta,Orchidmedianews.com - Pengemudi Fortuner yang melakukan aksi koboi mengacungkan pistol di Duren Sawit, Jakarta Timur, akhirnya ditangkap polisi. Sebelum melakukan aksi koboinya, pengemudi disebut sempat menyenggol sepeda motor.


"Sekitar pukul 1 malam di jalan Kolonel Sugiono Duren Sawit, pada saat itu yang bersangkutan mengendarai Fortuner lintas di perempatan jalan merah, kemudian sempat menyenggol satu sepeda motor yang ditumpangi seorang wanita," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus dalam jumpa pers di Polda Metro Jaya yang disiarkan Instagram @humaspoldametrojaya, Jumat (2/4/2021).


Yusri mengatakan, pelaku berinisial MFA. Usai menyenggol sepeda motor, dari dalam mobil pelaku marah-marah dan mengeluarkan senjata api.


"Yang terjadi setelah itu adalah, yang bersangkutan dari dalam mobil marah-marah dan mengeluarkan senjata api," tuturnya.


Pada saat kejadian, beberapa warga disebut sempat menolong pengemudi sepeda motor dan menghentikan pelaku. Namun, pelaku pergi meninggalkan korban.


"Sempat ada beberapa masyarakat baik itu ojek online yang juga membantu wanita tersebut dan coba menghentikan kendaraan tapi setelah itu kendaraan melaju pergi meninggalkan korban," kata Yusri.


Yusri mengatakan saat ini pihaknya masih melakukan pemeriksaan, baik terhadap pelaku maupun saksi.


"Kami masih mendalami dari tim lalu lintas juga olah TKP dan memeriksa saksi, dari teman-teman Polda Metro Jaya juga mendalami SIM pengemudi," tuturnya. (dwia/gbr)



Disclaimer: Gambar, artikel ataupun video yang ada di web ini terkadang berasal dari berbagai sumber media lain. Hak Cipta sepenuhnya dipegang oleh sumber tersebut. Jika ada masalah terkait hal ini, Anda dapat menghubungi kami disini.
Komentar

Tampilkan

Terkini

Olahraga

+